Profil Stasiun KA Bandara Soekarno Hatta

Stasiun Kereta Api Bandara Soekarno-Hatta adalah stasiun kereta api bandara kelas I yang terletak di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Pajang, Benda, Kota Tangerang, Banten; termasuk dalam Daerah Operasi I Jakarta.

Stasiun KA Bandara Soekarno Hatta

Stasiun Kereta Api Bandara Soekarno-Hatta dengan luas lebih dari 8000 meter persegi yang dibangun sejak Juni 2015 ini, mulai melayani penumpang sejak 27 Desember 2017 dan diresmikan pada 2 Januari 2018. Stasiun KA Bandara Soekarno-Hatta memiliki kapasitas peron 2.000 penumpang dan kapasitas bangunan 1.500 penumpang.

Stasiun ini melayani penumpang bandara yang akan menuju ke Stasiun Batuceper, Stasiun Duri, Stasiun Sudirman Baru, hingga Stasiun Manggarai. Stasiun ini juga terhubung dengan Bangunan Integrasi yang melayani moda pengangkut penumpang Kalayang Bandara Soekarno-Hatta. Moda transportasi tersebut menghubungkan stasiun ini dengan tiga terminal bandara yang ada.

Gate Satisiun KA Bandara Soekarno Hatta
Gate Satisiun KA Bandara Soekarno Hatta

Fasilitas :

  1. Vending machine, mesin check-in mandiri, papan informasi jadwal kedatangan dan keberangkatan kereta dan pesawat, free wi-fi
  2. Waiting lounge, gerai makanan, minimarket, medical assistance, smoking area, toilet, musholla, ruang menyusui (nursery)
  3. Konektivitas ke APMS (Skytrain)
Fasilitas Kereta Bandara Soekarno Hatta

Info Perjalanan :

Jumlah perjalanan dari Stasiun KA Bandara BNI City menuju Stasiun KA Bandara Soekarno-Hatta (SHIA/BST) adalah 70 Perjalanan/hari.   Waktu tempuh dari Stasiun KA Bandara Soekarno-Hatta (SHIA/BST) ke stasiun KA Bandara BNI City sekitar 40 menit.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *